Sendiri
Hanya nikmati
Kenangan di hati
Akan semua untaian puisi
Bersama dengan sahabat sejati
Kini, telah hilang semua
Apa yang dulu ada
Cukup jadi kenangan saja
Tertulis indah bagai cerita
-
Jangan pernah ada kata menyerah sebelum kita mencoba.
Nikmati saja prosesnya dan lihat hasilnya.
Kamu akan bangga dengan apa yang kamu terima.-
Aku baru mengenal dirinya
Hanya lewat dunia maya
Namun, dia seperti saudara
Selalu ada saat butuhkannya
Siapa kalau bukan dia
Dzurotul Aini Kafiya namanya
Orang manis dan bijaksana
Wajahnya cantik dan mempesona
-
Tak perlu berkecil hati, karena tak ada yang membeli. Percayalah bahwa rejeki sudah ada yang mengatur sendiri.
-
Maafkan kesalahan orang lain
Tanpa harus menyimpan dendam sedikit pun di hati kita-
Maafkanlah kesalahan orang lain
Meskipun terkadang sulit untuk melakukannya-
Rindu Kelabu
Rindu
Untuk dirimu
Yang pergi berlalu
Tanpa pernah kita bertemu
Kini cukup mengenang semua
Masa-masa yang ada
Lewati bersama
Bahagia
-
Cintai dan sayangi dia sepenuh hati, tanpa berpikir untuk menyakiti lagi. Karena dirimu akan menyesal sekali, saat dirinya benar-benar pergi.
-
Sahabat dirimu dulu selalu ada
Namun sekarang sudah berbeda
Kau terlalu sibuk dengan lainnya
Ku harus mengerti dirimu juga
Kini aku tak ingin memaksamu
Sesuai dengan kemauan diriku
Semoga kau bisa bahagia selalu
Bersama dengan sahabat baru
Ku selalu berdoa untukmu
Untuk kebahagiaan di dalam hidupmu
Kita hanya sebatas sahabat saja
Itupun hanya di dunia maya
Ku ingin kita berjumpa
Walau lewat mimpi saja
Semoga persahabatan tetap ada
Sampai maut memisahkan kita
Tuban,130120
-